Start Engine!! New Pedro Mulai Pemanasan || Di Dua Tempat, Dua Pengalaman Dua Gelar Juara

Jakarta Selatan-Minggu (17/09) Lapangan Bumi Perkemahan Ragunan Piala Jakarta raya menjadi salah satu gelaran akbar yang digelar oleh DPC Jakarta Selatan Bersama Edy Prabowo selaku DPW Jakarta Raya yang menaungi beberapa Dpc didalam ke’organisasian Ronggolawe Nusantara, Ebod Jaya menjadi sponsor utama dalam berjalannya gelaran tersebut, dua lapangan disajikan untuk memanjakan kicau mania yang turut serta hadir dalam helatan akbar tersebut, kicau mania yang turut hadir dominan dari Jabodetabek khususnya, mengingat lokasi lomba mudah di akses dan sangat strategis untuk menjadi titik kumpul dalam melombakan gacoan”nya.

Mr. Bonni Novandi dari mabeta sf yang datang sedikit terlambat karena murai batu new pedro sempat menggetarkan kelas utama PMM dengan menjuarai kelas utama dengan perlombaan diwaktu yang sama New pedro juga memberikan getaran kedua di Piala Jakarta Raya, New Pedro memang sedang melakukan pemanasan (Start Engine) untuk gelaran yang dinanti-natikan oleh seluruh kicau mania yaitu Umi Kasum CUP yang akan dilaksanakan pada 01 Oktober mendatang, nama Mr Bonni dengan kepemilikan burung new pedro tercantum di kelas utama dengan tiket 11 juta.

New Pedro yang sedang berada di kondisi yang terbilang sangat vit memang selalu menjadi senjata andalan bagi team mabeta sf, burung yang sering di sebut mesin tua kerap menggerus beberapa kelas sebagai di event-event nasional, seluruh team mabeta sf berharap besar akan aksi new pedro bisa membanggakan dan mengibarkan nama team mabeta sf menjadi yang terbaik di gelaran umi kasum cup mendatang.

Dengan hadirnya new pedro dikelas utama tentu saja menjadi tontonan menarik bagi kicau mania yang akan hadir di 01 Oktober mendatang (Taman bunga wiladatika) dengan PENILAIAN menggunakan Juri SMM, bagi kicau mania jabodetabek pasti ini menjadi moment penting dikarenakan banyak yang penasaran dengan penjurian smm yang belakangan digadang-gadang menjadi acuan penilaian terbuka di seluruh perlombaan burung berkicau yang bersifat 24G.

Apa reaksi Anda?

Trending

Terkait

© 2024 Hak Cipta BeritaRN.com