12th Anniversary Saburai BC – Efeknya Sangat Luar Biasa, Kicau Mania Kumpul Satu Tiitik (25/06/2023)

“12th bukan waktu yang sebentar untuk sebuah tim bisa bertahan, ini pencapaian yang sangat luar biasa. Banyak tim lama bahkan yang baru pun banyak yang bubar karena keluar masuk anggotanya atau banyak anggota yang vakum. Saburai BC masih tetap bisa bertahan dengan anggota lama dan banyak anggota baru yang juga solid. BRAVO SABURAI BC………!!!” Ujar Om Oesman yang saat itu tidak bisa hadir di acara 12th Anniversary Saburai BC yang digelar di Koko Team Bekasi.

12th Anniversary Saburai BC yang awalnya akan digelar di Lapangan Pesona Oesman memang terpaksa dipindah di lapangan Koko Team Bekasi. Lapangan Oesman terpaksa tutup karena masalah lahan yang akan mulai digunakan oleh pemilik lahan yang merupakan penggembang perumahan. Namun efeknya menjadi sangat luar biasa, gantangan Koko Team yang penuh nya 84 gantangan beberapa kelas murai batu dan semua kelas cucak ijo menjadi full.

Kucau mania berkumpul satu titik meramaikan gelaran 12th Anniversari Saburai BC

“Efek 12th Anniversary Saburai BC memang sangat luar biasa, beberapa kelas murai batu dan semua kelas cucak ijo full gantangan 84 gantangan. Luar biasa, pokonya hari ini juri bekerja keras untuk mencari burung-burung terbaik” ujar om Anjar yang hari itu mengawal jalanya lomba menggantikan om oesman yang berhalangan hadir

Om Anjar mewakili Oesman Organizer dan Ronggolawe Nusantara menerima potongan tumpeng dari Pak Suherman ketua Saburai BC sekalu empunya hajat

Tidak kalah menarik adalah perebutan juara Cucak Ijo Terbaik, ini juga menjadi salah satu hal yang menarik. Semua berusaha menjadi yang terbaik disetiap sesinya untuk meraih poin demi meraih gelar burung terbaik. Hasilya di setiap kelas cucak ijo juaranya silih berganti, bahkan untuk menempati posisi tiga besar. Hasil akhirnya di tos untuk menentukan burung terbaik, karena semua meraih poin yang sama ( Markus, Syawal, Mr. Cebol, Badrun Jr dan Kramat).

Badrun Jr. milik Om Denny – Blok K BC menjadi burung terbaik, berhak mendapatkan hadiah sangkar Ebod Jaya.

“Saya mengucapkan banyak terimakasih untuk semua kicau mania yang hadir hari ini. Untuk Koko Team, Oeasman Organizer dan tim juri yang hari ini bekerja sangat bagus Ronggolawe Nusantara Bekasi. Buat rekan satu tim tetap solid selalu, bravo Saburai BC…………!!!” ujar Pak Suherman ketua saburai BC

Berikut daftar juaranya :

Apa reaksi Anda?

Trending

Terkait

© 2024 Hak Cipta BeritaRN.com