Pejuang Amanah SKM Sukses Menggelar Lounching Perdana di Pandaan + Data Juara. Jum’at 25 November 2022

Lounching perdana Sahabat Kicau Mania (SKM) yang berlangsung digantangan Gazebo, Citra Pandaan yang digelar hari ini Jum’at (25/11) mendapat sambutan positif dari seluruh kicau mania yang hadir baik dari pasuruan sendiri maupun dari luar kota.

Meskipun molor dari jadwal semestinya jam 14.00 WIB akibat cuaca yang kurang bersahabat karena diarea lokasi diguyur hujan lebat, namun gelaran yang dimulai tepat pukul 15.00 WIB tadi tadi tak menyurutkan semangat peserta yang hadir bahkan tampak peserta dari luar kota seperti Gresik, Malang, Sidoarjo dan Surabaya yang tetap semangat mengikuti proses jalannya lomba hingga usai.

Super semar murai milik H. Ismail dari Pegasus SF menjadi jawara dikelas pembuka Murai Batu A unggul atas Joko Tingkir dari 43 SF yang menhadi runner up dikelas ini, sementara itu diposisi ke 3 diduduki oleh Ndaru gaco terbaru KLX BF dari MMP Prigen.

Sementara itu disesi selanjutnya kelas Murai Batu B, nama Bintang gaco milik H. Wiwied HD tampil gemilang  utamanya pada kinerja burung dan tembakannya yang super keras dan tembus meski penampilannya hari ini bukanlah pada titik top performnya. Turun di nomer gantangan 20 murai ini sukses mencuri perhatian juri dengan 3 bendera merah dan 1 bendera biru.

Mr. Sholeh Rawi saat mengantarkan Bintang milik H. Wiwied HD meraih podium 1 kelas Murai Batu B.

“Ini burung lama asal madura dulu dan Alhamdulillah mas, penampilannya lumayanlah meski belum pada top perform utamanya di materi pukulannya seperti Cililin yang belum keluar”. Ujar Mr. Pendik sang mekanik singkat.

Nama New Terror juga tampil memuaskan dalam event kali ini, Murai berekor panjang milik Mr. Mamat PDSF Trawas ini juga mampu menunjukkan performanya dengan tampil stabil utamanya durasi kerja, Materi lagu dan tembakan dan  juga gaya, dan Alhasil New Tellor sukses merebut podium 2 dan 1 tepatnya disesi kelas Murai Batu B dengan podium 2 dan kelas Terahir Murai Batu D.

Mr. Mamat PDSF antar New Terror raih podium 1,2 kelas Murai Batu.

Dikelas Cucak Hijau yang sukses menaikkan 3 sesi kelas lomba hari ini juga memunculkan jawara-jawara berkualitas diantaranya Ultramen salah satu gaco ternama asal PCI milik H. Indra yang sukses menjadi pemenang disesi pembuka Cucak Hijau A. Selain Hiper Jamtrok, burung ini juga punya kualitas dari segi materi lagu.

H. Indra dari PCI Team antarkan Ultramen meraih podium 1 kelas Cucak Hijau A.

Kemudian ada Lindu Aji milik Abah Ilham Santos dari GRS yang juga menunjukkan kapasitasnya hari ini sebagai burung stabil juara usai meraih 2 tropy bergengsi kelas Cucak Hijau dengan podium 1 dan 3.

Mr. Ilham Santos antarkan Lindu Aji podium 3 dan 1 kelas Cucak Hijau.

Over All lomba dengan tajuk Lounching SKM hari ini berjalan lancar dan sukses. Abah Wilson selaku EO sangat-sangat berterima kasih atas sambutan hangat dari Sahabat kicau mania khususnya Pandaan yang tetap mensuport gelaran meski dalam cuaca yang kurang bersahabat. Saran dan masukan sangat beliau harapkan demi kemajuan SKM diwilayah Pandaan dan sekitarnya.

“Tujuan kami adalah mengenalkan SKM diarea Pandaan, terima kasih untuk respon pisitifnya hari ini khususnya buar rekan sahabat SKM wilayah pandaan yang tetap hadir meski hujan cukup deras hari ini”.

Abah Wilson langsung memantau gelaran lounching SKM Pandaan hari ini.

Berikut daftar juara selengkapnya :

DATA JUARA LOUNCHING SKM CITRA BC PANDAAN.
JUM’AT, 25 NOVEMBER 2022
JUARA NAMA BURUNG PEMILIK BURUNG ALAMAT BC,SF,TEAM
MURAI BATU A
1 SUPER SEMAR H. ISMAIL PEGASUS SF
2 JOKO TINGKIR 43″ 43 SF
3 NDARU KLX MMP
4      
5      
MURAI BATU B
1 BINTANG H. WIWID HD MALANG
2 NEW TERROR MAS MAMAD PD SF TRAWAS
3 UPIN SYAIFUL. M KEN AROK MALANG
4 PRASASTI CAMAT DOANK COFFEE BC
5      
MURAI BATU C
1 UPIN SYAIFUL. M KEN AROK MALANG
2 PENIPU H. ANTON YAP BERKAH OBAT
3 BATOSAY DANUN SAE LGR PANDAAN
4 PRASASTI CAMAT DOANK COFFEE BC
5      
MURAI BATU D
1 NEW TERROR MAS MAMAD PD SF TRAWAS
2 MASTER PIECE H. DEDIK MBP
CUCAK HIJAU A
1 ULTRAMEN H. INDRA PCI TEAM
2 KLIWON WILLYANSYAH PD SF TRAWAS
3 NN NN NN
CUCAK HIJAU B
1 N MAX MR. PN UD BC SF
2 KABOOLL H. AGUS UD PJM
3 LINDU AJI ABAH ILHAM GRS/MBP
4      
5      
CUCAK HIJAU C
1 LINDU AJI ABAH ILHAM GRS/MBP
2 PREDATOR SHANDI KELANA SF
3      
4      
5      
     

 

Apa reaksi Anda?

Trending

Terkait

© 2024 Hak Cipta BeritaRN.com