Piala Mataram Jillid 2 yang berhasil dilaksanakan pada hari minggu 28 Agustus 2022 meninggalkan banyak cerita dan sejarah terukir dan sejarah baru datang dari kelas lovebird fighter, tidak dapat dipungkiri Piala Mataram Jillid 2 banyak menyita antusias dari pecinta paruh bengkok.
Lovebird Difa Milik Mr. Arya Magelang Ukir Sejarah Baru.
Tak ada satupun yang mengira Lovebird Difa mampu menorehkan prestasi di Piala Mataram Jillid 2 kemarin, karena banyakinnya burung-burung Lovebird ternama hadir di event ini. Bermodalkan keyakinan dan kualitas yang dimiliki Lovebird Difa, Mr. Arya hadir di event ini dengan penuh keyakinan. Turun dikelas lovebird fighter Lovebird Difa langsung menunjukkan kualitasnya dengan ngekek nya yang panjang dari awal sampai akhir sesi, banyak mata penonton mengarah ke lovebird Difa karena penampilannya yang sangat memukau, tak disangka lovebird Difa mampu mengukir prestasi di event ini.
Bukti Kestabilan Lovebird Difa Tak Diragukan Lagi.
Usut punya usut Lovebird Difa ternyata membuktikan kualitasnya disetiap event yang diikutinya. “Saya Hanya Yakin Saja Dengan Kualitas Lovebird Difa”. Ungkapnya.