Respon Positif Kicau Mania Yogyakarta Dengan Sistem Digitalisasi.

Event Spektakuler JOGJA FAIR BATLE yang akan digelar pada hari minggu 24 juli 2022 yang berlokasi di Taman Kuliner Yogyakarta tinggal menghitung hari, event garapan NZR INDONESIA kali ini benar-benar berbeda bahkan bisa dibilang sistem yang pertama kali di kota Yogyakarta.Mekanisme Lomba Yang Sangat Jitu Menjadi Pembeda Dengan Event Lainnya.

Mekanisme lomba di event kali ini NZR INDONESIA :

1. Menugaskan jajaran juri pilihan terbaik dari Jawa Timur.

2. Ponsel jajaran juri akan dinonaktifkan sebelum datang ke lapangan.

3. Filter ajuan juri terbuka dipapan whiteboard

4. Nomor gantangan di undi menggunakan aplikasi RANDOM NUMBER berbasis mobile android.

5. Tiap 1 burung diwakili 2 peserta yang diberi layar dan dipersilahkan duduk dikursi jarak dekat dengan burung di gantangan.

6. Tiap kursi sudah di numeric, peserta duduk dikursi yang nomer nya sesuai dengan nomer gantangan, ketika teriak otomatis terlihat yang teriak pemilik nomer gantangan berapa. Berlaku diskualifikasi.

7. Waktu penilaian tiap sesi sesuai dengan timer yang berjalan yang bisa dilihat oleh semua peserta.

Dengan menerapkan mekanisme lomba di event kali ini, NZR INDONESIA ingin membuktikan bahwasanya lomba burung berkicau bisa berjalan dengan sebaik-baiknya dan real apa adanya, tanpa membeda-bedakan satu dengan lainnya.

Info Pemesanan Tiket : Mr. Aswindra Tumin.

W/a : 0815 6824 0095

Apa reaksi Anda?

Trending

Terkait

© 2024 Hak Cipta BeritaRN.com