Latpres Burung Berkicau Ceria Bird Contest, David Carlo : Barometer Of Bird Singing Jambi

Latpres Burung Berkicau Ceria Bird Contest, David Carlo : Barometer Of Bird Singing Jambi

Beritarn.com, JAMBI – Ronggolawe Nusantara DPW Jambi terus memberikan yang terbaik buat para Kicau Mania khususnya Jambi, yang mana saat ini RN DPW Jambi terus menggelar latihan berprestasi (Latpres) dan lomba dengan berbagai macam tema.

Kali ini dengan tampilan baru serta menarik, Lapangan Ceria Jambi tampil dengan kemasan terbaik yaitu Barometer Of Bird Singing Jambi (Barometer Burung Kicau Jambi).

Ketua Ronggolawe Nusantara DPW Jambi H Said BH melalui bendahara RN DPW Jambi David Carlo menyebutkan bahwa Lapangan Ceria ini terus menggelar latihan berprestasi bahkan lomba burung berkicau yang kita adakan rutin setiap Minggu nya.

David Carlo (Kanan Baju Hitam)

” Kita sedikit ubah penampilan Lapangan Ceria dengan membuat podium Juara maupun Gantangan yang sedikit berbeda dari sebelumnya, ” ujarnya, Minggu (03/7/22).

Koko David menyebutkan, hari ini Lapangan Ceria luar biasa ramai diikuti para peserta pemain burung berkicau, baik dalam Kota Jambi maupun dari Kabupaten Tanjab Timur dan Tanjab Barat.

” Hari ini kita Latpres dengan insert 50k hingga 20k, dengan Kelas yang dilombakan adalah Murai Batu, Ring dan Umum, Kacer, Lovebird Dewasa dan Balibu, Kenari, Kapas Tembak, Cucak Ijo, Konin dan serindit,” lanjutnya.

Ada 22 kelas yang kita buka pada saat Latpres Burung Berkicau Lapangan Ceria ini, yang mana berjalan lancar dan sukses.

” Kedepannya akan kita buat terus latihan berprestasi burung berkicau di lapangan Ceria ini, ” sambungnya.

Harapan kita kedepannya semoga Ronggolawe Nusantara DPW Jambi makin baik dan lebih menyajikan pagelaran Lomba untuk para Kicau Mania, dan khususnya Lapangan Ceria ini kedepannya bisa menjadi Barometer Burung Kicau Jambi.

Saya selaku panitia penyelenggara mengucapkan terima kasih kepada para pemain burung berkicau yang telah hadir serta selamat untuk para juara di setiap kelasnya, tutup David Carlo. (Irwan)

Apa reaksi Anda?

Trending

Terkait

© 2024 Hak Cipta BeritaRN.com