Lomba Burung Berkicau Canter CUP 2022 di Bungo Sukses Digelar

Lomba Burung Berkicau Canter CUP 2022 di Bungo Sukses Digelar

Beritarn.com, Bungo – Bertempat di Lapangan Taman Hijau Kabupaten Muaro Bungo lomba burung berkicau ajang Canter CUP 2022 sukses digelar dengan menggunakan penjurian Ronggolawe Nusantara, Minggu (19/6/22).

Sebanyak 20 kelas yang dilombakan diantaranya adalah kelas Murai Batu Ring, Kacer, Murai Batu Umum, Lovebird Dewasa dan Balibu, Kapas Tembak, Kenari, Konin, dan Cucak Ijo.

Ketua Ronggolawe Nusantara DPC Bungo Daniel menyampaikan bahwa dalam perlombaan kami selaku pengurus DPC Ronggolawe Nusantara mempercayai sepenuhnya untuk menilai burung selama perlombaan berlangsung.

” Lomba ini tidak ada titipan, jika memang benar layak Juara, maka itulah juaranya,” ujarnya.

Ketua Ronggolawe Nusantara DPC Bungo Daniel (Pakai Topi)

Penekanan saya, jangan bermain dalam penilaian karena suksesnya acara kita merupakan kerja sama kita semuanya.

” Mari kita sukseskan lomba burung berkicau Canter CUP 2022 ini,” pungkasnya.

Sementara itu Ketua Canter CUP mengatakan, alhamdulillah lomba berjalan lancar dan sukses meskipun pada akhir lomba ada sedikit hambatan cuaca karena hujan namun tidak menyurutkan semangat dari para peserta Kicau Mania.

Ketua Canter CUP

” Terimakasih kepada seluruh panitia penyelenggara, Tim Juri, Pengurus Ronggolawe Nusantara, serta para peserta Kicau Mania yang hadir dalam lomba Canter CUP ini,” ujarnya.

Kami atas nama panitia juga mengucapkan selamat atas para juara, baik di setiap kelasnya maupun juara BC dan SF, tutupnya. (Irwan).

Apa reaksi Anda?

Trending

Terkait

© 2024 Hak Cipta BeritaRN.com