Dewata Exlusive Spesial Hari Kemenangan : J-Rock dan Dalbo Raih Penghargaan Burung Terbaik. Selasa, 26 April 2022.

Sepekan menjelang hari raya idul fitri,  gantangan Dewata Exlusive Sidoarjo hari ini Selasa, 26 April 2022, sukses menggelar gelaran lomba burung berkicau dengan tajuk G24 All Class Spesial Menuju kemenangan.

Dalam ajang lomba burung non koordinasi juri ini, menjadi ajang pertunjukan kualitas bagi gaco-gaco peserta yang hadir demi merebut supremasi burung terbaik setiap sesi kelas lomba yang dinaikkan panitia.

Diawali dikelas Murai Batu, dimana disesi kelas ekor panjang ini terjadi persaingan ketat dengan kualitas berimbang.  Dalbo andalan Mr. Klowor dari BIR sukses membuktikan kelasnya sebagai burung juara usai konsisten merebut podium nyeri juara 1 hari ini tepatnya disesi Murai Batu kelas utama A dan D.

MB. Dalbo milik Nr. Jaenuri BIR tak terbendung dengan hasil nyeri juara 1.

Sementara itu Urat Pedot milik Mr. SutrIsno dan Jaguar milik Mr. Bhirowo PMS sukses masing- masing mencuri podium 1 tepatnya disesi Murai Batu B dan C.

Mr. Bhirowo sukses kunci 1 gelar podium 1 lewat MB. Jaguar.

Persaingan menarik juga terjadi disesi raja hiper dan jamtrok Dewata Exlusive hari ini. Terbukti dari 5 kelas lomba yang dinaikkan, persaingan merebut penghargaan burung terbaik berjalan ketat yang melibatkan 3 burung peserta.

Yuchin Miliki. Arif dari Rungkut tengah tampil memukau juri dan terbukti sukses mengukir podium kelas utama Cucak Hijau A hari ini, disamping itu Cucak Hijau dengan tambahan power tembus ini juga mencuri podium Runner Up disesi kelas Cucak Hijau B.

Juara kelas utama Cucak Hijau A.

Hasil mengesankan juga diraih oleh J-Rock gaco milik Mr. Ajik LMP Team ini sekali lagi membuktikan diri sebagai burung dengan kualitas juara.

Selain stabil, J-Rock juga tetbilang burung yang mudah bunyi dan semi konslet sehingga burung ini boleh dibilang burung suguh juri lewat materi yang terbilang istimewa seperti Cungkok Betina, Kapas Tembak, Love Bird termasuk Kenari dan besetan kasar jenggot.

J- Rock Milik H. Ajik LMP terbaik Dewata Exlusive hari ini.

Tak heran usai merebut posisi Runner up disesi kelas Cucak Hijau A, J-Rock mengamuk dan merajai podium juara 3 sesi kelas berikutnya yaitu Cucak Hijau B dan podium juara 1 disesi jelas Cucak Hijau C, berkat hasil juara 2,3,1 hari ini, gaco asal Bangil, Pasuruan inipun dinobatkab sebagai burung Cucak Hijau terbaik.

Berikut data juara selankapnya :

Apa reaksi Anda?

Trending

Terkait

© 2024 Hak Cipta BeritaRN.com